0
Kalau post ini nampang di blog saya, berarti saya berhail post lewat client blogger lewat HP yang bernama Blogaway. Kemarin sih waktu cari-cari di market gak ketemu aplikasi ini. Mungkin kalah tenar ya daripada Official Blogger sama Blogger-droid. Sebenarnya kalau bisa beli mungkin Blogger-droid versi berbayar lebih keren, tapi transaksinya ribet dan belum pernah juga sih. Hehehe.
Kalau dari yang saya lihat Blogaway ini cukup lengkap. Ada menu untuk tambah video, link, gambar bahkan di sediakan fasilitas draft di memori HP atau di server blogger.
Untuk editing cukup lah buat aplikasi mobile. Tapi sayang kok gak ada fasilitas untuk edit html sama tambah jump break. Jump break itu biasanya untuk nambah link "selanjutnya" itu lho. Untuk schedule juga gak ada nih, terus bagian tag gak bisa kasih rekomendasi tag yang sudah pernah di pakai. Bisa jadi ada kemungkinan penambahan tag baru, tapi mungkin bagus juga ya buat SEO.
Secara keseluruhan bagus lah sebagai aplikasi client blogger di handphone. Jadi bisa update blog di mana saja. Lagian kemarin baru lihat kalau ada paket internet 25rb buat sebulan. Jadi internetan makin murah sekarang.